Hindari Kantuk dengan Makanan yang Bisa Bikin Mata Melek

Hindari Kantuk dengan Makanan yang Bisa Bikin Mata Melek

Mata mulai sayu, dan panas, mulut terus menguap? Ini tandanya kamu sudah ngantuk berat, nih. Jika sudah begini memang butuh kekuatan ekstra untuk tetap melek serta konsentrasi penuh, apalagi jika kamu sedang di kantor dengan kerjaan menumpuk. Bisa-bisa hanya karena mengantuk kerjaan kamu jadi tidak selesai.

Teh
Alih-alih menyeduh kopi hitam, kamu juga bisa membuat teh hangat atau es teh tanpa gula yang mampu memberi efek segar. Kafein dalam teh juga dapat membantu agar mata tetap melek. Agar lebih sehat kamu bisa memilih jenis teh herbal atau teh hijau yang hitung-hitung bisa membantu mengurangi lemak di dalam tubuh

Pisang
pisang mengandung karbohidrat kompleks, gula alami, dan asam amino yang dapat menjadikannya sebagai makanan alami penambah energi.

Kacang
Segenggam kacang almond yang gurih memang bisa menjadi makanan penambah energi di kala kantuk. Kacang juga dapat membuat kenyang sekaligus meningkatkan energi karena keseimbangan lemak dan protein yang sehatnya mampu menjaga kadar gula dalam darah tetap stabil.

Telur
Dalam studi yang dikeluarkan oleh International Journal of Obesity menyatakan bahwa seseorang yang sarapan dengan sebutir telur memiliki energi yang stabil sepanjang hari.

Air mineral
Pilihan minuman yang satu ini memang yang paling mudah didapatkan. Bisa dikatakan air mineral adalah obat pertama untuk menghilangkan kantuk.

SALAM SEHAT DTWO

Kunjungi media sosial kami :
ig : https://bit.ly/2L07Kmf
forum diskusi : https://bit.ly/2FxJ0gw
fanpage : https://bit.ly/2GAjy9s
youtube : https://bit.ly/2LieQD9

Related posts

Leave your comment Required fields are marked *